Sabtu, 08 Februari 2014

APA ITU KISTA PROSTAT SALURAN EJAKULASI?

Salah satu tipe peyakit kista prostat adalah kista prostat saluran ejakulasi. Kista ini termasuk kista yang jarang terjadi, kista ini biasany bawaan dari lahir yang mana merusak saluarn dari ejakulasi, seperti yang kita ketahui fungsi dari saluran ejakulasi ini sangat berperan dalam proses reproduksi bagi kaum pria, yaitu saluran pendek yang menghubungkan kantung semen dengan uretra.
Saluran ini berfungsi untuk mengeluarkan sperma agar masuk ke dalam uretra. Uretra merupakan saluran akhir reproduksi yang terdapat di dalam penis. Uretra berfungsi sebagai saluran kelamin yang berasal dari kantung semen dan saluran untuk membuang urin dari kantung kemih, uretra berfungsi juga dalam sistem reproduksi sebagai saluran pengeluaran air mani.
Dan pada kasus ini pada saat pemeriksaan dengan TRUS (transrectal ultrasonography) maka akan didapatkan lesi yang tampak kistik unilateral atau bilateral sepanjang saluran ejakulasi. Dan kista ini hanya berada di garis tengah atau pinggir garis tengah di bagian tengah pada prostat. Pada saat dilakukan aspirasi atau penarikan cairan dari rongga tubuh dengan menggunakan alat hisap atau sifonase, seperti jarum suntik maka akan didapatkan  cairan seperti fruktosa (sejenis gula yang biasa didapatkan dari alam seperti pada buah –buahan dan madu) dan spermatozoa. Kista saluran ejakulasi umumnya mengandung kalkuli atau batu. Kadang-kadang berisi nanah atau perdarahan.
Dan inilah yang akan menyebabkan terjadinya hematospermia (adanya darah pada sperma) atau disuria (buang air kecil yang sulit atau menyakitkan). Dengan melihat akan gejala dari kista prostat tipe  di atas sebaiknya jika diantara kita ada yang mempunyai gejala seperti di atas segeralah pergi ke pelayanan kesehatan untuk mendapatkan penanganan lebih baik.

Article From : metropolehospital
Peringatan : jika kamu merasa artikel kami belum jelas atau anda ada pertanyaan lain, maka anda bisa klik konsultasi online, dimana pakar kami akan menjawab pertanyaan anda, atau hubungi nomor 021-6911922. Metropole Hospital Jakarta berharap semoga anda senantiasa sehat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar