Penyakit
uretritis atau radang uretra pada wanita mungkin kebanyakan tidak menimbulkan
gejala, namun saat penyakit ini menimbulkan gejala bisa jadi penyakit ini sudah
berada pada
level yang tinggi, maka dari itu menghindari terjangkitnya penyakit ini sangat
penting, karena mencegah lebih baik daripada mengobati. Berikut beberapa cara
pencegahan yang dapat dilakukan, yaitu dengan cara :
- Menghindari Bahan kimia yang dapat mengiritasi urethra, ini bisa mencakup deterjen, lotion, spermisida atau kontrasepsi
- Menghindari iritasi yang disebabkan oleh manipulasi manual uretra.
- Menghindari berhubungan seksual yang tidak aman, yaitu dengan menjaga kemaluan berhubungan seks dengan perlindungan
- Menghindari hubungan seks tanpa kondom saat melakukan hubungan seksual dengan orang yang belum anda ketahui kesehatannya
- Perbanyak minum air
- Berceboklah dengan cara dari depan ke belakang untuk mencegah bakteri dari anus masuk ke vagina atau uretra.
- Bersihkan alat vital Anda sebelum berhubungan
- Buang air kecil setelah berhubungan seksual untuk membersihkan bakteri dari saluran kencing
- Jangan menahan kencing bila Anda ingin buang air kecil
- Mandi dengan gayung/shower, tidak dengan bath tub.
- Menghindari memiliki pasangan seks lebih dari satu
- Mempraktekkan kebersihan pribadi yang baik
Article From : metropolehospital
Peringatan : jika kamu merasa artikel kami belum jelas atau anda ada pertanyaan lain, maka anda bisa klik konsultasi online, dimana pakar kami akan menjawab pertanyaan anda, atau hubungi nomor 021-6911922. Metropole Hospital Jakarta berharap semoga anda senantiasa sehat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar